Mulai Petualangan Baru, Daniele De Rossi Balik ke Timnas Italia

oleh -500 Dilihat

BERITAJAKARTA.CO.ID – Daniele De Rossi kembali ke tim nasional Italia. Bukan sebagai pemain, mantan kapten AS Roma itu jadi bagian dari staf pelatih Gli Azzurri.

De Rossi sudah pensiun dari timnas Italia pada November 2017. Dia memutuskan untuk mengakhiri kariernya sebagai pemain timnas setelah Italia disingkirkan Swedia di play-off Piala Dunia 2018.

De Rossi kemudian gantung sepatu sebagai pesepakbola profesional pada Januari 2020. Boca Juniors jadi klub terakhirnya.

Belum lama ini, De Rossi diangkat sebagai salah satu staf pelatih timnas Italia yang dipimpin oleh Roberto Mancini. Mantan gelandang berusia 37 tahun itu dikontrak sampai Piala Eropa selesai.

“Saya bangga memulai karier baru ini bersama tim nasional dan saya ingin berterima kasih kepada Presiden (FIGC) Gravina dan pelatih (Roberto) Mancini atas kepercayaan dan kesempatannya,” ujar De Rossi usai meneken kontrak di markas FIGC pada Kamis (18/3/2021) lalu. seperti dikuti dari detikcom

“Akan menyenangkan bisa kembali ke Coverciano, yang buat saya berarti pulang ke rumah dan menemukan banyak mantan rekan setim dan teman-teman di antara staf dan di tim dan saya tidak sabar untuk memulai.”

“Saya akan melakukannya dengan antusias, tahu kalau saya baru mulai dan masih banyak yang harus dipelajari, tapi saya juga berharap bisa membantu tim.”

De Rossi sudah mulai bergabung dengan timnas Italia pada Minggu (21/3/2021) jelang pertandingan melawan Irlandia Utara, Bulgaria, dan Lithuania. Bergabungnya De Rossi disambut positif oleh Roberto Mancini.

“Untuk De Rossi, kami bicara beberapa waktu lalu ketika dia memutuskan gabung Boca,” ujar Mancini dalam konferensi pers jelang laga melawan Irlandia Utara, Senin (22/3/2021), seperti dikutip Football Italia.

“Kami senang dia ada di sini bersama kami. Dia pemain penting dalam sepakbola Italia dan dia akan memberi kami lebih banyak pengalaman. Saya kira ini pilihan tepat untuk kedua pihak.”

Daniele De Rossi melakukan debutnya di timnas senior Italia pada September 2004. Dia kemudian mencatatkan 117 penampilan, 21 gol, dan ikut mengantar Italia menjadi juara Piala Dunia 2006. (mg1)